Uzumaki Himawari adalah anak dari Uzumaki Naruto dan Hinata Hyuga. Himawari agak berbeda dengan Boruto. Dia lebih banyak mewarisi kekuatan ibunya. Saat ini, Himawari diketahui memiliki Byakugan. Sementara Boruto memiliki Jougan. Jadi cukup jelas bahwa Himawari lebih mirip ke Hinata. Dan mungkin Hinata sendiri yang akan melatih nya.
Kekuatan Boruto sangat mirip dengan Naruto. Dia memiliki Rasengan, dan juga kemampuan untuk menggunakan kagebunshin. Sama hal nya dengan Shikadai Nara yang juga mewarisi kekuatan ayahnya. Dan pada dasarnya kekuatan Shikadai dan Shikamaru itu sama.
Dan karena Himawari sangat mirip dengan Hinata, dia lebih cenderung memiliki kemampuan klan Hyuga. Seperti yang kita ketahui selama ini, klan Hyuga adalah keturunan langsung dari Hamura Otsutsuki.